KCD Pandeglang Hadiri Pisah Sambut Kepala Sekolah SMAN 2 Pandeglang

Pandeglang, 06/03/2025 – Acara pisah sambut Kepala Sekolah SMAN 2 Pandeglang berlangsung penuh haru dan kebersamaan. Acara ini menandai berakhirnya masa tugas Bapak Dade Supriatna yang memasuki purna bhakti, sekaligus menyambut Pelaksana Tugas (Plt.) Kepala Sekolah, Bapak Nursalim, yang ditunjuk berdasarkan Surat Keputusan Dinas Pendidikan Provinsi Banten.

Dalam kesempatan tersebut, Kepala Kantor Cabang Dinas (KCD) Kabupaten Pandeglang, Dede Ruhyati, turut memberikan penghormatan kepada Bapak Dade Supriatna, yang sebelumnya pernah menjadi mitranya sebagai Ketua Musyawarah Kerja Kepala Sekolah (MKKS) Pandeglang.

“Bapak Dade telah banyak berkontribusi dalam menjalankan roda pemerintahan, khususnya di dunia pendidikan. Terima kasih atas dedikasi yang telah diberikan untuk kemajuan pendidikan di Pandeglang,” ungkapnya.

Selain itu, Dede Ruhyati juga menyampaikan selamat kepada Bapak Nursalim, yang kini mengemban amanah sebagai Plt. Kepala Sekolah SMAN 2 Pandeglang.

“Kami berharap Bapak Nursalim dapat melanjutkan program-program yang telah berjalan serta membawa inovasi demi kemajuan sekolah ini,” tambahnya.

Acara lepas sambut ini diakhiri dengan pemberian kenang-kenangan untuk Bapak Dade Supriatna serta penyambutan hangat untuk Bapak Nursalim.

Previous Article
Next Article

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *