Keren! 9 Peserta Didik Raih Kejuaraan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional Tingkat Kabupaten Pandeglang (O2SN-K) Tahun 2023

Pandeglang – Siswa-siswi SMA Negeri 2 Pandeglang raih prestasi tingkat Kabupaten Pandeglang dalam kejuaraan Olimpiade Olahraga Siswa Nasional tingkat Kabupaten Pandeglang (O2SN-K) tahun 2023. Prestasi tersebut didapatkan tidak dengan mudah, butuh kerja keras dan berlatih sehingga bisa memberikan hasil yang terbaik.

Menurut laporan Bapak Guru Raden Arif yang memberikan pendampingan selama siswa-siswi SMA Negeri 2 Pandeglang berkompetisi, semangat mental bertanding siswa-siswi untuk memberikan prestasi dalam berbagai cabang olahraga kejuaraan O2SN tingkat Kabupaten ini.

Siswa-siswi SMA Negeri 2 Pandeglang membawa pulang 9 medali, diantaranya 1 medali emas, 2 medali perunggu, dan 5 medali perak.

Medali emas didapatkan oleh siswa Rahila Savira Nadin dalam cabor Atletik, kemudian 3 medali perunggu diperoleh Raynata Ardi Nugraha cabor Karate Kata Putra, Siti Wulansari cabor Karate Kumite Putri, Raihan Athallah cabor Renang Putra. dan 4 medali perunggu diperoleh Pebria Yolandaris Vani cabor Pencak Silat Putri, Seftiyar Ganda Sasmita cabor cabor Karate Kata Putra, Dwi Ayu Intan cabor Karate Kumite Putri, Khoiri Qolbi cabor Bulutangkis Putra, Nabila Rahmadina cabor Bulutangkis Putri, Alin Salsabila cabor Renang Putri.

Dalam meraih kesuksesan tersebut, siswa-siswi SMA Negeri 2 Pandeglang telah mengerahkan usahanya dalam berlatih sampai berkompetisi. Mereka mendapatkan prestasi sekarang buah hasil kerja kerasnya.

SMA Negeri 2 Pandeglang berharap dengan kesuksesan yang diraih oleh para atlet dalam kejuaraan O2SN-K ini dapat menjadi motivasi bagi siswa-siswi yang memiliki bakat untuk mencoba melatihnya. Hal ini tidak terlepas dari semangat untuk mewujudkan cita-cita serta harapan yang ada dalam siswa-siswi.

Sebagai bentuk apresiasi, SMA Negeri 2 Pandeglang merasa bangga atas capaiannya dalam kejuaraan O2SN-K. Sekolah akan terus memberikan ruang dukungan agar siswa-siswinya bisa berkembang dengan hasil prestasi yang membanggakan

Previous Article
Next Article

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *